Hibah

Cara Membuat Daftar Pustaka Vancouver di Mendeley [Panduan]


Bagi para dosen di Indonesia yang berencana mengikuti program hibah penelitian dari Dikti di tahun 2024. Tentu perlu memperhatikan tata cara membuat daftar pustaka Vancouver di Mendeley. 

Sebab Mendeley bisa dijadikan solusi untuk menyusun daftar pustaka dengan cepat dan tepat di proposal usulan yang diajukan. Namun, belum banyak dosen memahami betul bagaimana tata cara penggunaannya. Maka bisa menyimak penjelasan di bawah ini. 

Sekilas Tentang Mendeley

Sebelum membahas mengenai bagaimana cara membuat daftar pustaka Vancouver di Mendeley maka dibahas sekilas dulu mengenai aplikasi satu ini. Dikutip melalui Fantech, Mendeley adalah sebuah perangkat lunak yang mampu mengelola berbagai jenis referensi dalam penulisan.

Aplikasi pengelola referensi ini dirilis oleh Elsevier yang merupakan salah satu penerbit terbesar di dunia dan berasal dari Amsterdam, Belanda. Mendeley sendiri dirilis oleh Elsevier pada tahun 2008 dan masih sering digunakan akademisi sampai sekarang. 

Fungsi utama dari aplikasi ini adalah untuk membantu mengatur dan mendata seluruh referensi yang digunakan selama menyusun karya tulis ilmiah. Sekaligus membantu melakukan sitasi untuk pembuatan kutipan sampai daftar pustaka. 

Mendeley bersifat gratis dan bisa diinstal ke perangkat elektronik seperti komputer, sebab berbasis web bukan aplikasi mobile. Selain itu, aplikasi ini juga mendukung penyusunan daftar pustaka dalam berbagai format atau gaya penulisan. 

Termasuk juga Vancouver yang menjadi salah satu format umum penulisan daftar pustaka untuk proposal usulan penelitian di program hibah Dikti. Jadi, jika ingin menyusun proposal usulan bisa mempelajari dulu tata cara membuat daftar pustaka Vancouver di Mendeley. 

Format Daftar Pustaka pada Program Hibah Dikti 2024

Dalam menyusun proposal usulan untuk program hibah penelitian dari Dikti, maka wajib memahami sejumlah ketentuan yang menyertainya. Salah satunya berkaitan dengan format penyusunan daftar pustaka. 

Seperti yang diketahui, format penyusunan daftar pustaka memiliki jenis yang sangat beragam. Seperti MLA Style, APA Style, Chicago Style, dan masih banyak lagi yang lainnya. Format ini tentunya sudah ditentukan oleh Dikti mana yang akan digunakan untuk proposal usulan. 

Dikutip melalui Buku Panduan Penelitian dan Pengabdian 2024, dijelaskan bahwa format daftar pustaka untuk proposal usulan adalah format Vancouver. Sehingga para dosen pengusul wajib memahami tata cara membuat daftar pustaka Vancouver di Mendeley. 

Sebab dengan menggunakan platform Mendeley, maka penulisan daftar pustaka bisa lebih efisien. Sebab cukup bermain dengan klik dan daftar pustaka sudah selesai dibuat yang tentunya bebas dari kesalahan.

Pada dasarnya selain menggunakan aplikasi Mendeley juga bisa menggunakan aplikasi pengelola manajemen referensi lainnya. Salah satu contoh yang juga sering digunakan akademisi adalah Zotero. 

Apabila Anda memiliki Zotero, silakan ikuti Panduan Cara Membuat Daftar Pustaka Vancouver di Zotero.

Namun, para dosen pengusul memiliki kebebasan untuk memilih aplikasi mana saja selama bisa menggunakannya dengan baik. Serta bisa mengikuti ketentuan format daftar pustaka yang sudah ditetapkan oleh Ditjen Dikti. 

Pentingnya Mengikuti Ketentuan Format Daftar Pustaka

Lalu, bagaimana jika dosen menggunakan format lain dalam menyusun daftar pustaka di proposal usulan? Seperti yang dijelaskan sebelumnya, program hibah Dikti menetapkan sejumlah aturan yang wajib dipahami dan dipatuhi para dosen pengusul. 

Termasuk ketika menyusun proposal usulan dimana wajib sesuai dengan format yang ditetapkan. Baik format untuk isi seluruh bagian proposal usulan sampai format penyusunan daftar pustaka di dalam proposal tersebut. 

Jika dosen dengan sengaja menggunakan format selain Vancouver maka akan dianggap tidak memenuhi ketentuan administrasi. Kondisi ini membuat proposal usulan Anda sudah gagal di tahap seleksi administrasi. 

Jadi, meskipun tema dan topik penelitian yang diusulkan bagus serta terperinci di dalam RAB dan bagian lain pada proposal. Jika pada daftar pustaka tidak memakai format Vancouver maka dianggap tidak memenuhi ketentuan. 

Meskipun pada proses penilaian oleh asesor di tahap seleksi administrasi ada pembagian bobot nilai. Artinya, keliru dalam format daftar pustaka tidak serta merta menggagalkan proposal Anda menjadi penerima hibah. Namun skor akhir tidak maksimal. 

Bagaimana jika proposal dari dosen lain skor akhir lebih baik? Maka hibah bisa saja tidak didapatkan. Jadi, dengan mengikuti format Vancouver saat menyusun daftar pustaka, Anda memperbesar peluang lolos seleksi menjadi penerima hibah penelitian. 

Saat Anda menyusun proposal, pastikan proposal Anda memiliki poin penting berikut:

Langkah-Langkah Membuat Daftar Pustaka dengan Format Vancouver Memakai Mendeley

Salah satu cara membuat daftar pustaka dengan format Vancouver adalah dengan menggunakan platform atau aplikasi Mendeley. Mendeley sendiri merupakan program untuk membuat sitasi dan reference manager yang berbasis dekstop dan web. 

Aplikasi ini sangat familiar bagi kalangan akademisi yang memang rutin menyusun karya tulis ilmiah dengan daftar pustaka di dalamnya. Mendeley mendukung penyusunan daftar pustaka dalam berbagai format, termasuk format Vancouver. 

Berikut adalah langkah-langkah dalam cara membuat daftar pustaka Vancouver di Mendeley: 

1. Melakukan Instalasi Mendeley ke Perangkat

Khusus untuk para dosen yang belum memiliki aplikasi Mendeley di perangkat yang digunakan menulis proposal usulan. Maka tahap pertama tentu saja melakukan instalasi terlebih dahulu dan nantinya mendapat Mendeley Cite. Berikut langkah-langkahnya: 

  1. Masuk ke laman https://appsource.microsoft.com/enus/product/Office365/WA104382081.
  2. Pada halaman utama, silakan klik tombol “Get it now” kemudian klik “Open in Word”.
  1. Otomatis layar perangkat akan membuka Ms Word. Setelah terbuka seluruhnya, silakan klik tombol “Get Started” yang terletak di sisi kanan bawah.
  1. Silakan login ke URL https://mendeley.com lalu klik “forget password” untuk mengatur password baru. Isikan dengan alamat email yang aktif untuk kemudahan verifikasi.
  2. Buka email dan cari email masuk dari Mendeley untuk proses verifikasi akun.
  3. Tahap berikutnya adalah instalasi Mendeley agar siap digunakan untuk membuat daftar pustaka di lembar kerja Ms Word. Pada Ms Word, silakan pilih tombol “Accept and Continue”.
  1. Anda akan diajak melakukan tour pengenalan seluruh fitur Mendeley. Silakan ikuti tour dengan klik “Next” dan bisa dipercepat jika ingin diabaikan penjelasannya.
  2. Klik tombol “Next” pada kotak dialog “Syncing your library” untuk sinkronisasi metadata.
  3. Proses instalasi selesai, bisa masuk ke tahap kedua cara membuat daftar pustaka Vancouver di Mendeley.

2. Kondisi 1: Dosen Sudah Memiliki Daftar Referensi

Beberapa dosen mungkin sudah memiliki daftar referensi untuk mengisi daftar pustaka dari proposal penelitian yang akan disusun. Jika kondisi Anda demikian, maka perlu mengatur format referensi tersebut ke RIS agar bisa masuk ke Mendeley. Berikut tahapannya: 

  • Melakukan eksport data dengan masuk ke URL https://citation-finder.vercel.app/.
  • Pada halaman utama akan tampil satu kolom pencarian, silakan ketik judul atau nama penulis dari referensi yang dimiliki. Selanjutnya klik tombol “Search” di bagian paling bawah.
  • Tunggu sampai sistem menampilkan hasil pencarian, jika sudah muncul silakan pilih daftar hasil pencarian yang paling sesuai. Nantinya akan diberi warna kotak kuning.
  • Klik tombol “Download”.
  • File yang diunduh akan berbentuk RIS dan bisa diimport ke Mendeley. Silakan buka aplikasi Mendeley dan login dengan akun yang dimiliki, baru kemudian mengunggah dokumen RIS tersebut ke Mendeley di Mendeley Reference Manager. Klik “Add New”, kemudian “Insert Library” dan pilih opsi “RIS”.
  • Jika sudah, maka tinggal masuk ke Ms Word dimana proposal usulan penelitian dibuat untuk mulai membuat daftar pustaka Vancouver melalui Mendeley. Letakan kursor di bagian teks yang akan ditambahkan sitasi, kemudian klik tombol “Insert 1 Citation” yang ada di kanan bawah.
  • Untuk membuat daftar pustaka, silakan masuk ke menu “Insert Bibliography” di Mendeley yang tampil di Ms Word. Lalu klik tombol “Continue”.
  • Maka sitasi yang masuk di teks proposal otomatis akan masuk ke daftar pustaka dengan nomor berurutan sesuai ciri khas format Vancouver.

3. Kondisi 2: Dosen Belum Memiliki Daftar Referensi

Sedangkan untuk dosen yang belum memiliki daftar referensi maka bisa memanfaatkan Mendeley untuk mencari referensi yang sesuai kebutuhan. Sekaligus bisa menyusun daftar pustaka dari seluruh referensi yang digunakan tersebut. Berikut langkah-langkahnya: 

  • Masuk ke Mendeley dan login menggunakan akun yang dimiliki. Pada menu “Tools” silakan pilih “Mendeley Web Importer”.
  • Silakan klik tombol merah “Get Web Importer for Chrome”.
  • Silakan klik tombol “Tambahkan ke Chrome” sehingga otomatis Mendeley akan terinstal di browser perangkat.
  • Silakan buka database referensi, misalnya untuk jurnal bisa masuk ke laman Scopus, atau sesuai kebutuhan. Silakan melakukan pencarian referensi yang sesuai kemudian otomatis ketika diklik judul referensi yang direkomendasikan database akan muncul tombol “Add to Mendeley”. Silakan di klik agar otomatis masuk ke Mendeley.
  • Cek di Mendeley dan pastikan sudah masuk ke library Mendeley.
  • Tahap akhir dalam cara membuat daftar pustaka Vancouver di Mendeley adalah seperti penjelasan sebelumnya. Dimulai dengan membuat sitasi lalu disusul membuat daftar pustaka.
  • Dimulai dengan masuk ke Ms Word dimana proposal usulan penelitian dibuat untuk mulai membuat daftar pustaka Vancouver melalui Mendeley. Letakan kursor di bagian teks yang akan ditambahkan sitasi, kemudian klik tombol “Insert 1 Citation” yang ada di kanan bawah.
  • Untuk membuat daftar pustaka, silakan masuk ke menu “Insert Bibliography” di Mendeley yang tampil di Ms Word. Lalu klik tombol “Continue”.
  • Maka sitasi yang masuk di teks proposal otomatis akan masuk ke daftar pustaka dengan nomor berurutan sesuai ciri khas format Vancouver.

Jadi, pada dasarnya adalah memastikan referensi yang digunakan sudah memiliki format RIS agar terbaca dan bisa masuk ke sistem di aplikasi Mendeley. Baru kemudian mulai melakukan sitasi dan penyusunan daftar pustaka dengan format Vancouver melalui Mendeley tersebut. 

Mau proposal Anda lolos pendanaan juga? Hindari hal berikut dan cek kriteria penilaiannya:

Itulah penjelasan mengenai bagaimana cara membuat daftar pustaka Vancouver di Mendeley. Sekilas memang terasa membingungkan, karena tahapannya cukup banyak. Mengingat referensi yang dimiliki harus dibuat dalam format RIS dulu sebelum masuk ke naskah proposal. 

Namun, ketika sudah diterapkan langsung maka akan terasa sangat mudah. Apalagi jika sudah terbiasa, maka dalam hitungan detik susunan daftar pustaka sudah bisa diselesaikan. Jadi, silakan  dipahami dulu tata caranya, langsung praktek, dan rutin menggunakan Mendeley. 

Jika memiliki pertanyaan berkaitan dengan isi artikel ini, jangan ragu menuliskannya di kolom komentar. Klik juga tombol Share untuk membagikan artikel ini ke rekan dosen lain yang sedang menyusun proposal hibah. Semoga bermanfaat!

Pujiati

Saya menyukai kegiatan membaca, menulis, mendengarkan musik, dan menonton film. Saat ini, selain disibukkan dengan agenda seorang ibu rumah tangga, saya aktif menjadi Content Writer untuk situs di Deepublish Group. Sesekali saya juga membuat artikel untuk media Hops ID.

Recent Posts

Biaya Kuliah S3 di Dalam dan Luar Negeri

Mengecek dan menyiapkan sumber pendanaan untuk kebutuhan biaya kuliah S3 tentu perlu dilakukan jauh-jauh hari…

2 days ago

5 Tips S3 ke Luar Negeri dengan Membawa Keluarga

Dosen yang mau melanjutkan studi pascasarjana tetapi sudah berkeluarga pasti akan diselimuti kebimbangan antara apakah…

2 days ago

Syarat dan Prosedur Kenaikan Jabatan Asisten Ahli ke Lektor

Mengacu pada aturan terbaru, proses sampai persyaratan kenaikan jabatan Asisten Ahli ke Lektor mengalami beberapa…

2 days ago

Perubahan Status Aktif Dosen Perlu Segera Dilakukan

Dosen di Indonesia tentunya perlu memahami prosedur dan ketentuan dalam perubahan status aktif dosen di…

2 days ago

7 Jenis Kejahatan Phishing Data yang Bisa Menimpa Dosen

Kejahatan phishing data tentunya perlu diwaspadai oleh siapa saja, termasuk juga kalangan akademisi. Terutama kalangan…

2 days ago

Cara Menambahkan Buku ke Google Scholar Secara Manual

Sudahkah para dosen mengetahui bagaimana cara menambahkan buku ke Google Scholar? Hal ini tentu penting…

2 days ago