fbpx

JANGAN LEWATKAN 📢 Dapatkan diskon cetak buku hingga 30% + cashback.

Terbitkan buku lebih cepat HANYA 1 BULAN? Dapatkan fasilitas VIP ini secara GRATIS! Klik di sini

Cara Mendapatkan ISBN untuk Karya Ilmiah Book Chapter Nasional

book chapter nasional
sumber foto : freepik.com

Sebagai upaya untuk menerapkan isi dari Tri Dharma Perguruan Tinggi maka seorang dosen memiliki tiga tugas pokok. Salah satunya adalah dengan menulis karya ilmiah dibarengi dengan kegiatan penelitian yang dilakukan sebelumnya. Jenis karya ilmiah yang bisa ditulis seorang dosen cukup banyak, salah satunya adalah Book Chapter Nasional. Diharapkan publikasi terhadap book chapter ini semakin banyak dilakukan, agar isi karya ilmiah ini bisa bermanfaat untuk banyak orang. 

Sebelum bisa menyajikan sebuah book chapter nasional, maka ada beberapa prosedur yang harus dijalani. Setelah penulisannya selesai maka penulis (dalam hal ini adalah dosen) perlu mendapatkan ISBN (International Standard Book Number). 

Baca juga : Mengenal Book Chapter Internasional Dan Ketentuan Penyusunannya

Cara Mendapatkan ISBN untuk Book Chapter Nasional 

Mempublikasikan book chapter nasional memang perlu mendapatkan dulu ISBN tersebut. Dimana ISBN merupakan salah satu bentuk identitas buku yang tercantum di bagian belakang buku. Secara kasat mata penampakan ISBN ini seperti barcode yang akan memudahkan proses pengarsipan atau pendataan buku itu sendiri. 

Bisa dikatakan pula bahwa ISBN sendiri merupakan identitas dari sebuah buku, untuk membedakannya dengan buku lainnya. Pihak penerbit biasanya akan membantu penulis untuk mendapatkan ISBN tersebut. 

Hanya saja untuk karya ilmiah seperti book chapter nasional, dosen yang menulisnya bisa dan memang perlu mengurusnya sendiri. Sehingga dengan bekal ISBN ini maka book chapter yang disusun bisa dipublikasikan. 

Mendapatkan ISBN sendiri tidaklah sulit, dan dilakukan secara online melalui layanan Perpusnas (Perpustakaan Nasional Republik Indonesia). Poin yang perlu diperhatikan adalah memenuhi kelengkapan sebagai syarat untuk mengurus ISBN tersebut, dan mengenai tata cara atau langkah-langkahnya. 

Kelengkapan untuk Mengurus ISBN 

Menyusun book chapter nasional dimulai dengan menyiapkan kelengkapan yang dibutuhkan untuk mendapatkan ISBN. Kelengkapan ini antara lain: 

  • Melampirkan surat permohonan untuk mendapatkan ISBN, terdapat kop atau kepala surat lengkap dengan tanda tangan dari pimpinan. 
  • Melampirkan halaman judul (bukan desain cover dari book chapter yang disusun), pada halaman ini terdapat dua informasi penting. Pertama adalah Judul dari book chapter yang disusun dan yang kedua adalah nama penulis atau penyusunnya. 
  • Terdapat balik halaman judul, dan disini terdapat beberapa komponen. Dimulai dari judul, susunan panitia, editor atau penyunting, sampai yang terakhir ada nama penerbit. 
  • Terdapat kata pengantar. 
  • Terdapat daftar isi. 

Kelengkapan ini tidak harus dibuat dalam satu file, bisa dipisah-pisah dan sebelum ke proses pendaftaran bisa disatukan. Semua kelengkapan sebaiknya dipastikan sudah siap, dan untuk memastikan kelengkapan ini maka perlu dicek sampai yakin sudah lengkap dan dirasa tidak ada kesalahan. 

Langkah-Langkah Mendaftarkan Book Chapter ke Perusna 

Sedangkan untuk proses pendaftaran book chapter nasional ke Perusna ini sendiri adalah sebagai berikut: 

  1. Apabila semua file kelengkapan sudah siap, maka bisa disatukan dan kemudian format file dijadikan PDF. Maksimum ukuran filenya adalah 2 MB, jadi pastikan dikompres dulu jika ukurannya lebih besar. 
  2. Selanjutnya akses situs Perusna, yaitu di https://isbn.perusna.go.id/ baru kemudian login menggunakan user name dan juga password yang dibuat sebelumnya. Jadi, pastikan sudah mendaftar atau membuat akun terlebih dahulu. 
  3. Setelah berhasil login maka akan ada notifikasi berupa tampilan Undang-Undang yang menyebutkan kewajiban Anda untuk menyerahkan 2 eksemplar ker Perusna dan 1 eksemplar ke Perusda (Perpustakaan Daerah) di Ibukota Provinsi. Klik di sembarang untuk menutup tampilan ini. 
  4. Pilih menu “Daftar ISBN”, akan muncul form untuk pendaftaran. Jadi silahkan mengisi form sesuai dengan data sebenarnya. Setelah pengisian data lengkap dan mengunggah file kelengkapan tadi, maka klik tombol “Kirim”. 
  5. Apabila berhasil maka, akan ada notifikasi bahwa permohonan yang Anda ajukan akan diproses dengan waktu tunggu sekitar 3 hari kerja. 
  6. Silahkan mengecek kembali dengan login ke situs Perusna ini, untuk mengetahui sudah ada nomor ISBN atau belum secara berkala. 

Jika pengajuan permohonan ISBN ini diterima maka akan muncul notifikasinya dalam bentuk tabel. Data nomor ISBN yang didapatkan bisa diunduh dan kemudian dilakukan verifikasi. 

Proses verifikasi sendiri dilakukan di situs Perusna juga. Sehingga untuk mendapatkan ISBN pada book chapter nasional yang ditulis tidaklah sulit dan tidak memakan waktu lama. 

Penulis : duniadosen.com/Pujiati
Editor : Wahyudha Wibisono

sumber: 
https://ilmubersama.com
https://penerbitdeepublish.com
http://lp2m.um.ac.id

RELATED POST

about

Get Started

Hubungi kami

Jl. Rajawali, Gg. Elang 6, No.2 Drono, Sardonoharjo, Ngaglik, Sleman, D.I.Yogyakarta 55581

Email : [email protected]

Telpon : 081362311132