Yogyakarta – Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta (FT UNY) mengirimkan tiga dosen sebagai dosen tamu di Faculty of Technical and Vocational Education (FTVE), Universiti Tun Hussein Onn Malaysia (UTHM), selama kurang lebih tiga bulan November 2018 hingga Februari 2019.
Ketiga dosen ini adalah Prof. Sutarto, Ph.D., dari Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan, Rustam Asnawi, Ph.D., dari Pendidikan Teknik Elektro dan Nur Khamid, Ph.D., dari Pendidikan Teknik Elektronika. Selain mengajar, mereka juga terlibat dalam berbagai project penelitian, salah satunya adalah yang melibatkan Prof. Sutarto, Ph.D dengan Prof. Dr. Maizam Binti Alias dari UTHM tentang pengembangan karakter.
Prof. Sutarto, Ph.D menjelaskan, bahwa hasil diskusinya dengan Prof. Maizam menyepakati setidaknya ada dua judul penelitian bersama. ”Yang pertama adalah tentang Model Pendidikan Karakter,” terang Sutarto dikutip uny.ac.id.
Ia melanjutkan, sedangkan yang kedua adalah rancangan isi “Pendidikan Kewirausahaan dan model pembelajarannya”. ”Luaran dari penelitian kolaborasi ini untuk yang pertama menghasilkan lulusan yang takwa, mandiri, dan unggul, kreatif dan inovatif sesuai visi UNY,” jelasnya.
Sutarto memaparkan, luaran dari penelitian kolaborasi tersebut yang lainnya yaitu menghasilkan lulusan FT UNY dan FTVE UTHM yang profesional di bidang pendidikan, sekaligus mampu menjadi wirausaha di bidang pendidikan. Misalnya adalah memproduksi dan memasarkan hasil-hasil inovasi pendidikan, alat bantu atau media pendidikan (hard – or soft – ware), modul, online teaching proses. Selain itu juga diperlukan evaluasinya untuk meningkatkan efektivitas serta efisiensi pencapain tujuan pendidikan.
Bila FT UNY mengalokasikan dana satu jurusan satu penelitian kolaborasi luar negeri, maka selain dua judul di atas perlu dirancang judul-judul penelitian baru yang lebih spesifik tentang teknologi dan kejuruan/vokasinya, sesuai karakter masing-masing jurusan yang ada di FT.
Dengan demikian kerjasama FT UNY dan FTVE UTHM perlu diintensifkan lagi untuk mewujudkan harapan tersebut. Yaitu setiap jurusan menghasilkan satu judul penelitian kolaborasi luar negeri yang mewarnai keteknikan dan kejuruan atau vokasinya masing-masing.
Redaksi
Dalam Kepmendikbudristek Nomor 500 Tahun 2024 dijelaskan mengenai karakter dosen untuk pengembangan indikator kinerja dosen.…
Bagi mahasiswa dan dosen di Indonesia yang ingin studi lanjut pascasarjana gratis di Qatar, Anda…
Bagi siapa saja yang ingin studi S2 maupun S3 di luar negeri, silakan mempertimbangkan program…
Kabar gembira bagi para dosen di Indonesia yang ingin studi lanjut jenjang S3 di luar…
Kepmendikbudristek Nomor 500 Tahun 2024 Tentang Standar Minimum Indikator Kinerja Dosen dan Kriteria Publikasi Ilmiah…
Kepmendikbudristek Nomor 500 Tahun 2024 menjelaskan dan mengatur perihal standar minimum pelaksanaan hibah penelitian dalam…