Informasi

Tingkatkan Kualitas Penelitian dengan Ethical Clearance

Yogyakarta – Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menyelenggarakan workshop dan sosialisasi Ethical Clearance (EC) pada Senin, (12/11) di Ruang Sidang Utama LPPM UNY. EC atau kelayakan etik dirasa perlu untuk penelitian di UNY. Acara yang dihadiri sebanyak 100 dosen peneliti di lingkungan UNY ini digagas oleh Pusat Penjaminan Mutu Penelitian LPPM UNY.

EC merupakan keterangan tertulis yang diberikan oleh komisi etik penelitian untuk riset yang melibatkan mahluk hidup yang menyatakan suatu proposal riset layak dilaksanakan setelah memenuhi persyaratan tertentu. Dilain pihak persetujuan dari Komisi Etik Penelitian dalam suati riset sangat diperlukan dalam publikasi jurnal ilmiah nasional ataupun internasional.

”Di UNY memang belum memiliki Komisi Etik Penelitian/ Ethical Clearance, namun beberapa dosen peneliti UNY sudah menggunakan EC dalam penelitiannya,” papar Ketua Pusat Penjaminan Mutu Penelitian LPPM UNY Prof. Dr. Sri Atun seperti dikutip www.uny.ac.id.

Sekretaris LPPM UNY Prof. Dr. Siswantoyo, M.Kes., AIFO. mengatakan perlukah UNY memiliki Ethical Clearance? Menurutnya, UNY sebagai Perguruan Tinggi yang berbasis kependidikan mempunyai sumberdaya yang besar dalam penelitian kependidikan maupun non kependidikan. Banyak dari penelitian pendidikan yang menggunakan manusia sebagai subjeknya, kebanyakan Ethical Clearance selama ini digunakan dalam penelitian bidang kedokteran dan kesehatan.

”LPPM UNY berkomitmen mendukung kebijakan UNY untuk meningkatkan kualitas penelitian dan publikasi karya ilmiah. Salah satu jalan yang sudah ditempuh yakni dengan research group. Dilihat dari peluang dan sumber daya tersebut UNY sangat perlu Ethical Clearance guna menguatkan kualitas riset saat ini,” jelasnya.

Menurut Ketua Komisi Etik Penelitian Pra-Klinik LPPT-UGM Prof. Dr. drh. Pudji Astuti, M.P., Ethical Clearance sudah biasa digunakan dalam penelitian bidang kedokteran hewan, dan banyak menghasilkan penelitian dan publikasi yang berkualitas. Dengan Ethical Clearance subjek penelitian dalam hal ini hewan mendapatkan perlindungan dan sesuai prinsip kesejahteraan hewan.

”Begitu juga untuk seorang peneliti dengan adanya Ethical Clearance memberi perlindungan kepada peneliti dan mempermudah dalam penerbitan jurnal nasional dan internasional terindeks,” ungkap Pudji.

Ia menambahkan, jika hewan saja diperlakukan begitu baiknya mestinya dengan adanya Ethical Clearance penelitian bidang sosial humaniora dengan manusia sebagai subjeknya dapat diterapkan dengan baik.

Redaksi

Redaksi

Recent Posts

Penerapan Metode Pembelajaran Case Study di Perguruan Tinggi

Sejalan dengan diterbitkannya Permendikbudristek Nomor 44 Tahun 2024, maka diterbitkan pula pedoman pelaksanaan berisi standar…

5 days ago

6 Solusi saat Google Scholar Tidak Bisa Dibuka

Mau upload publikasi tapi Google Scholar tidak bisa dibuka? Kondisi ini bisa dialami oleh pemilik…

5 days ago

Artikel Tidak Terdeteksi Google Scholar? Ini 2 Solusinya

Beberapa dosen memiliki kendala artikel tidak terdeteksi Google Scholar. Artinya, publikasi ilmiah dalam bentuk artikel…

5 days ago

S2-S3 Gratis di Thailand dengan Vistec Scholarship 2025

Mau lanjut studi pascasarjana dengan beasiswa tetapi berat karena harus meninggalkan keluarga? Tak perlu khawatir,…

5 days ago

Chinese Government Scholarship Dibuka untuk S1 Hingga S3, Daftar Segera!

Anda sudah menjadi dosen harus melanjutkan S3? Jika Anda menargetkan beasiswa fully funded dan masih…

1 week ago

Stipendium Hungaricum Scholarship Programme 2025 Dibuka, Cek Sekarang!

Melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi di luar negeri, semakin mudah dengan berbagai program beasiswa.…

2 weeks ago