fbpx

Terbitkan buku lebih cepat HANYA 1 BULAN? Dapatkan fasilitas VIP ini secara GRATIS! Klik di sini

Pembukaan Program Post Doctoral Diktiristek-Leiden University 2023

Program Post Doctoral Diktiristek-Leiden University

Melalui kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), dosen diharapkan bisa memiliki kinerja yang maksimal. Sekaligus bisa terus mengembangkan kompetensi yang dimiliki. Sejalan dengan hal tersebut, Program Post Doctoral Diktiristek-Leiden University digelar. 

Program Post Doctoral ini membantu dosen melaksanakan kegiatan di luar kampus, menjalin kemitraan, sekaligus menghasilkan luaran yang bisa memenuhi sejumlah IKU di dalam kebijakan MBKM.

Lewat program ini, para dosen yang dinyatakan lolos seleksi akan melaksanakan sejumlah kegiatan di Leiden University yang berbasis di negara Belanda dalam kurun waktu tertentu. Detail pengertian, persyaratan, sampai pendaftaran bisa menyimak uraian berikut. 

Apa Itu Program Post Doctoral Dikti Ristek-Leiden University? 

Program Post Doctoral Diktiristek-Leiden University adalah program mobility dosen ke Universitas Leiden yang diperuntukan bagi dosen yang memiliki rencana kerja yang relevan dengan topik kajian keilmuannya.

Lewat program ini maka diharapkan para dosen yang mendapat akses masuk ke Leiden University bisa belajar banyak hal, yakni menguasai keterampilan melakukan kegiatan penelitian sampai publikasi ilmiah berkualitas sehingga bisa memajukan institusi asal. 

Adapun penyelenggaraan program ini sendiri merupakan hasil kerjasama antara Direktorat Sumber Daya, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi dengan Universitas Leiden. 

Para dosen yang menjadi penerima program nantinya bisa melaksanakan beberapa kegiatan sesuai ketentuan program dan disesuaikan kebutuhan. Adapun beberapa pilihan kegiatan yang bisa dilakukan dosen selama berada di Leiden University adalah: 

  1. Melakukan riset bersama untuk menghasilkan karya ilmiah dalam Jurnal Internasional Bereputasi dengan mitra perguruan tinggi atau lembaga riset luar negeri (joint publication); 
  2. Sit-in dalam kuliah dan/atau seminar/lokakarya/laboratorium untuk menyerap perkembangan terkini dalam keilmuan yang ditekuni; 
  3. Membangun dan memperkuat jejaring riset dengan perguruan tinggi/ lembaga riset luar negeri.

Selain itu, juga akan difasilitasi untuk sejumlah biaya yang ditanggung pihak penyelenggara yang wajib sesuai dengan ketentuan. Sehingga dosen tidak akan dikenakan biaya apapun dan tidak perlu mengeluarkan dana pribadi untuk ikut dalam program ini.  

Pendanaan

Sesuai penjelasan sebelumnya, pelaksanaan Program Post Doctoral Diktiristek-Leiden University akan didanai sepenuhnya oleh Kemendikbud Ristek selaku penyelenggara. Adapun sumber dan standar pendanaan adalah mengacu pada LPDP. 

Berikut adalah detail seluruh komponen biaya yang akan di-cover oleh pihak penyelenggara: 

  1. Biaya hidup diberikan untuk peserta Post Doctoral selama 3 (tiga) bulan di luar negeri. Biaya hidup terdiri dari akomodasi, konsumsi dan transportasi;
  2. Biaya asuransi diberikan untuk kepentingan biaya asuransi kesehatan sesuai dengan peraturan di negara tujuan bagi peserta Post Doctoral selama di luar negeri; 
  3. Biaya visa application diganti sesuai dengan tarif resmi regular diberikan dengan secara at cost; 
  4. Biaya transportasi melalui pesawat kelas ekonomi dari kota asal peserta ke negara tujuan diberikan hanya 1 (satu) kali pada saat keberangkatan dan kepulangan. 

Masing-masing komponen biaya memiliki besaran sesuai standar LPDP sebagaimana yang dijelaskan sebelumnya. Selain itu, setiap komponen juga memiliki mekanisme pencairan dana yang berbeda dengan melampirkan dokumen tertentu. Berikut detailnya: 

  1. Biaya hidup penerima program Post Doctoral diberikan sesuai standar biaya hidup LPDP. Pencairan biaya hidup dengan melampirkan LoA dari instansi tujuan yang didalamnya mencantumkan periode kunjungan.
  2. Biaya Asuransi Kesehatan diberikan secara at cost dengan sistem reimburse. Dokumen yang harus dilampirkan untuk pencairan yaitu invoice biaya asuransi dan polis asuransi.
  3. Biaya visa diberikan secara at cost dengan sistem reimburse. Dokumen yang harus dilampirkan untuk pencairan yaitu invoice biaya visa dan visa. 
  4. Biaya transportasi diberikan sebanyak 1 (satu) untuk serangkaian pergi dan pulang dengan sistem reimburse. Dokumen yang harus dilampirkan untuk pencairan yaitu tiket dan boarding pass.

Syarat dan Kewajiban Dosen Pengusul

Sebagai program yang diselenggarakan pemerintah melalui Kemendikbud Ristek dan juga disediakan dana untuk mendukung pelaksanaannya. Maka Program Post Doctoral Diktiristek-Leiden University ini bersifat kompetitif. 

Setiap dosen pengusul diwajibkan untuk memenuhi persyaratan sesuai ketentuan dan mendaftar sesuai dengan ketentuan pula. Adapun syarat yang harus dipenuhi saat mendaftar Program Post Doctoral Diktiristek-Leiden University meliputi

  1. Dosen Perguruan Tinggi Akademik di lingkungan Kemdikbud Ristek; 
  2. Memiliki NIDN; 
  3. Memiliki masa kerja minimal 2 tahun;
  4. Maksimal berumur 45 tahun saat keberangkatan; 
  5. Bergelar doktor yang diperoleh pada tahun 2018 dan setelahnya, dengan melampirkan fotocopy ijazah doktor dan SK penyetaraan ijazah dari Kemdikbud Ristek bagi lulusan perguruan tinggi luar negeri; 
  6. Mengisi formulir aplikasi yang telah diisi dengan menyebutkan detail pribadi, nama fellowship, judul proyek penelitian yang diusulkan, tanggal kunjungan yang diinginkan dan nama serta alamat dua referensi akademik. Form aplikasi dapat diunduh pada link: https://www.library.universiteitleiden.nl/binaries/content/assets/ul2ub/bijzondere-collecties/scaliger-instituut/application-form-scaliger-institute.pdf
  7. Mempunyai proposal kegiatan yang ditulis dalam Bahasa Inggris dengan ketentuan:
    • Proposal penelitian yang akan dilakukan di Koleksi Khusus Perpustakaan Universitas Leiden selama jangka waktu Fellowship (1.200 kata atau kurang). Pelamar harus menunjukkan bagaimana studi yang diusulkan memajukan tujuan penelitian mereka sendiri dan bagaimana studi tersebut memenuhi tujuan tertentu dari penghargaan tersebut..
    • Proposal penelitian harus menyebutkan hubungan antara penelitian yang diusulkan dan sumber primer, yang akan diteliti dan dikonsultasikan di Bagian Koleksi Khusus perpustakaan; 
    • Daftar manuskrip, edisi barang-barang lain untuk dikonsultasikan di perpustakaan, dilengkapi dengan tanda rack (shelf mark);
    • Tanggal mulai dan berakhirnya penelitian yang diusulkan; 
    • Daftar publikasi yang relevan.
  1. Memperoleh 2 (dua) surat rekomendasi/referensi akademik dari personil relevan sebagaimana disebutkan dalam formulir permohonan. Rekomendasi/referensi dimaksud, memuat pernyataan pengetahuan profesional mereka tentang pelamar dan kontribusi atas penelitian yang akan dilakukan. Rekomendasi/referensi ditulis dan dikirimkan langsung oleh pemberi rekomendasi/referensi kepada Koordinator Program Fellowship, melalui email: [email protected] atau melalui pos ke alamat: K. van Ommen, Scaliger Institute, P.O. Kotak 9501, 2300 RA Leiden, Belanda; 
  2. Membuat essay tentang apa yang sudah dilakukan, apa yang sedang dilakukan, dan apa yang akan dilakukan (roadmap) terkait dengan kegiatan Post Doctoral dan pengembangan pusat kajian/unggulan/inovasi institusi asal calon peserta, maksimum 500 kata;
  3. Memperoleh rekomendasi dari Dekan atau yang setara;
  4. Memperoleh surat tugas dari Rektor yang menjelaskan bahwa kegiatan Post Doctoral yang diikuti berkontribusi terhadap pengembangan institusi asal calon peserta;
  5. Mempunyai undangan Letter of Acceptance (LoA) atau Letter of Invitation (LoI);
  6. Mengunggah Daftar Riwayat Hidup dalam Bahasa Inggris;
  7. Mempunyai surat keterangan sehat dari rumah sakit bagi peserta yang lolos ke tahap wawancara; 
  8. Mampu berkomunikasi lisan maupun tulisan dalam Bahasa Inggris. Khusus untuk penelitian manuskrip asli dalam Bahasa Belanda, disarankan calon peneliti memiliki pengetahuan pasif Bahasa Belanda. Demikian pula dengan naskah asli dalam bahasa daerah, misalnya Bahasa Jawa, Bahasa Bugis, Bahasa Batak, dan lain sebagainya. 
  9. Bertanggung jawab untuk memastikan bahwa mereka memiliki visa yang tepat untuk mendukung perjalanan penelitian di Belanda selama masa fellowship. 
  10. Mendapatkan surat undangan untuk mengambil Fellowship akan dibuat oleh Perpustakaan Universitas Leiden, berdasarkan kesepakatan tanggal kunjungan. 18) Pelaksanaan kegiatan harus dimulai dan diselesaikan pada tahun yang sama, kecuali jika dibuat perjanjian khusus. 
  11. Bertanggung jawab bersama untuk mencari akomodasi untuk hidup (dengan dukungan dari Departemen Perumahan Universitas) dan untuk mendanai semua biaya kunjungan dengan dukungan dari dana yang diberikan. Pelamar harus menyadari bahwa biaya akomodasi di Leiden dapat melebihi dana yang ditawarkan. 
  12. Melakukan penelitian di Perpustakaan Universitas Leiden dan/atau Institut Scaliger selama periode fellowship. 
  13. Memberikan laporan penelitian tertulis kepada Scaliger Institute setelah menyelesaikan Fellowship. 
  14. Memberi Perpustakaan Universitas Leiden salinan setiap publikasi yang dihasilkan dari kunjungan penelitian. 

Waktu Pelaksanaan Program

Durasi pelaksanaan Program Post Doctoral Diktiristek-Leiden University adalah maksimal 90 hari atau 3 bulan mengikuti ketentuan di dalam buku panduan program. Selain itu, program akan mulai dilaksanakan dosen di bulan Agustus sampai November 2023 mendatang. Berikut detail jadwal kegiatannya: 

Tahap KegiatanJadwal
Pembukaan Pendaftaran ProgramJuni 2023
Batas Akhir Pendaftaran 30 Juni 2023 
Pemeriksaan Dokumen Juli 2023
Pengumuman hasil seleksi dokumenJuli 2023
Pengumuman peserta yang diterima Juli 2023
Persiapan dan Pembekalan Peserta Agustus 2023
Pelaksanaan Program Agustus – November 2023
Penyerahan Laporan Hasil KegiatanDesember 2023 

Mekanisme Seleksi

Seleksi di dalam Program Post Doctoral Diktristek-Leiden University dilakukan sebanyak dua tahap, yaitu: 

1. Seleksi Administrasi 

Seleksi administrasi adalah proses pemeriksaan kesesuaian data dan kelengkapan dokumen yang diunggah calon peserta. Jadi, pastikan sudah mengecek seluruh berkas yang dilampirkan saat proses pendaftaran. Sehingga bisa lolos di tahap ini. 

2. Seleksi Substansi Akademik 

Seleksi tahap kedua adalah seleksi substansi akademik, yaitu proses memperhatikan isi proposal usulan agar sesuai dengan ketentuan yakni realistis dan dapat diimplementasikan. 

Tata Cara Pengusulan

Sedangkan untuk proses pendaftaran, dilakukan secara online dengan mekanisme sebagai berikut: 

1. Tahap Registrasi 

Tahap pertama untuk mendaftar dalam program adalah melakukan registrasi yang dilakukan secara online di laman Direktorat Sumber Daya Kemdikbud. Dosen pengusul bisa melakukan registrasi menggunakan NIDN. 

2. Tahap Login 

Pada tahap registrasi, data yang dikirimkan dosen nantinya akan diperiksa oleh tim khusus. Jika memang dinyatakan lolos maka akan diberikan akses ke akun yang bisa dipakai dosen masuk ke tahap berikutnya. Silahkan login ke akun tersebut. 

3. Tahap Pengajuan Proposal Usulan

 Setelah berhasil login, maka dosen bisa memilih Program Post Doctoral Diktiristek-Leiden University. Kemudian bisa segera mengajukan proposal usulan di laman Direktorat Sumber Daya Kemdikbud

4. Pengumuman Hasil Seleksi 

Terakhir, adalah tahap mengecek hasil seleksi program yang juga diumumkan secara online. Hasil seleksi akan diumumkan melalui email pengusul sekaligus diumumkan secara terbuka.

Yakni melalui laman Direktorat Sumber Daya Kemdikbud dan Dikti Kemdikbud. Jadi, silakan rutin mengecek email maupun dua situs tersebut pada jadwal pengumuman, yakni pada Juli 2023 sesuai rencana jadwal yang sudah disusun pihak penyelenggara. 

Itulah penjelasan mengenai pelaksanaan Program Post Doctoral Diktiristek-Leiden University yang resmi dibuka pendaftarannya. Jadi, bagi dosen yang tertarik bisa mengecek apa saja persyaratannya. Jika memang bisa dipenuhi maka silahkan pendaftaran. Adapun batas waktu pendaftaran adalah sampai 30 Juni 2023. 

Baca Juga: