Informasi

Pengumuman Jadwal Serdos 2022 dari Kemendikbud Ristek, Catat Tanggal Pentingnya!


Dalam menunjang karir dosen, maka ada kebutuhan untuk mengikuti serdos dan tahun ini sebaiknya update jadwal serdos 2022. Kenapa? Sebab pengumuman terbaru dari Kemendikbud Ristek menjelaskan jadwal serdos di tahun 2022 sudah dirilis. 

Pengumuman ini sekaligus memberi momentum bagi dosen atau pengingat untuk segera mempersiapkan diri dengan baik. Sebab tiga tahapan di dalam Serdos Smart tentunya harus dilalui dengan semaksimal mungkin. 

Lalu, kapan jadwal pelaksanaan serdos untuk tahun 2022? Berikut informasi lengkapnya. 

Baca Juga:

7 Tips Lolos Serdos bagi Dosen Pemula, Mudah Diterapkan!

Perubahan Jadwal Serdos Gelombang 3 2021

Panduan Serdos untuk Dosen DIKTIS

Serdos 2021 Siap Dilaksanakan, Simak Tahapannya!

Pengumuman Jadwal Serdos 2022

Pembukaan periode serdos setiap tahunnya tentu menjadi suatu momen yang banyak dinantikan para dosen. Sebab bagi dosen yang belum serdos tentu berharap bisa segera serdos dan mengembangkan karir akademiknya. 

Harapan ini tentu bukan harapan kosong, karena seperti yang diketahui bersama serdos setiap periodenya selalu dibuka. Artinya setiap tahun serdos akan digelar, bahkan tidak hanya satu gelombang. Rata-rata per tahun dibuka sampai 3 gelombang secara bertahap. 

Tahun ini, jadwal pembukaan serdos dengan konsep Serdos Smart sudah resmi diumumkan Kemendikbud Ristek. Melalui surat edaran dengan nomor 1798/E4/KK.01.01/2022 dan tertanggal 31 Mei 2022. 

Kemendikbud Ristek mengumumkan jadwal serdos 2022. Tahun ini sama seperti tahun sebelumnya, serdos periode 2022 dibuka menjadi 3 gelombang. Berikut jadwal lengkapnya: 

1. Serdos 2022 Gelombang I

2. Serdos 2022 Gelombang II

3. Serdos 2022 Gelombang III

Adapun mengenai jadwal serdos 2022 yang dipaparkan di atas tentunya bersifat sebagai rencana yang bisa jadi mengalami perubahan. Oleh sebab itu, para dosen harus terus mengikuti perkembangan informasi terkait pelaksanaan serdos di periode 2022. 

Melalui surat edaran yang sama, Kemendikbud Ristek juga menyampaikan beberapa hal penting yang perlu dijadikan perhatian para dosen yang menjadi calon peserta serdos. Yaitu: 

  1. Ketentuan pelaksanaan Serdos tahun 2022, mengacu kepada Keputusan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Nomor 101/E/KPT/2022 tanggal 6 April 2022 tentang Pedoman Operasional Sertifikasi Pendidik untuk Dosen,
  2. Pelaksanaan Serdos tahun 2022 terbagi menjadi 3 gelombang dengan jadwal pelaksanaan sesuai pada (Lampiran-1), untuk pelaksanaan Serdos gelombang ke 3 bagi dosen tetap (NIDN) di lingkungan Kemdikbud Ristek akan dibuka jika kuota maksimal Serdos belum terpenuhi.
  3. Bagi dosen yang masih belum Eligible mengikuti Serdos dapat melakukan perubahan data untuk memperbaiki atau melengkapi data dan dokumen sesuai dengan persyaratan peserta Serdos. Perubahan data memerlukan validasi oleh Kemendikbud Ristek maupun LLDIKTI.
  4. Pemenuhan sertifikat Pekerti/AA dapat diperoleh melalui Penyelenggara Pelatihan Pekerti/AA dan pemenuhan skor TKBI/TKDA dapat diperoleh melalui Penyelenggara TKBI/TKDA, yang selanjutnya data dan sertifikat dosen yang telah mengikuti akan dilaporkan oleh Penyelenggara Pelatihan Pekerti/AA, TKBI/TKDA melalui aplikasi SISTER, dengan demikian dosen tidak perlu melakukan usulan perubahan data untuk memperbaiki atau melengkapi data dan dokumen.
  5. Bagi Dosen yang telah memiliki sertifikat Pekerti/AA dan atau skor TKBI/TKDA (memenuhi ambang batas skor) yang diperoleh melalui Penyelenggara Pelatihan Pekerti/AA, TKBI/TKDA yang sesuai dengan ketentuan Serdos Tahun 2020 dapat dipergunakan untuk memenuhi persyaratan peserta Serdos. Penginputan data dan sertifikat Pekerti/AA, TKBI, dan TKDA secara manual oleh Dosen melalui aplikasi SISTER PT dibatasi hingga tanggal 27 Agustus 2021. Jika melebihi batas waktu tersebut maka data dan dokumen tidak dapat divalidasi oleh Kemendikbud Ristek.
  6. Calon Dosen yang diSertifikasi (DYS) mengakses layanan Serdos pada aplikasi SISTER PT dan memperhatikan petunjuk/informasi yang terdapat pada layanan Serdos. Penyusunan Pernyataan Diri Dosen dalam Unjuk Kerja Tridarma Perguruan Tinggi (PDD-UKTPT) didukung bukti yang terdapat pada Portofolio DYS di aplikasi SISTER PT.
  7. Panitia Sertifikasi Dosen-Perguruan Tinggi Pengusul (PSD-PTU) agar mengunggah laporan Beban Kinerja Dosen (BKD) 2 (dua) Tahun terakhir bagi Calon DYS yang sudah masuk dalam daftar “Nominasi”, melaksanakan peran, tanggung jawab, termasuk dalam hal monitoring terkait Portofolio DYS dan sinkronisasi aplikasi SISTER PT selama pelaksanaan Serdos. Jika terdapat perbedaan data pada aplikasi SISTER PT dengan SISTER Kemendikbud Ristek, maka pelaksanaan Serdos mengacu pada data SISTER Kemendikbud Ristek.

Jadi, untuk seluruh dokumen yang diperlukan dalam serdos sudah harus disiapkan dan diunggah di akun SISTER masing-masing dosen. Pastikan dosen memahami seluruh isi dari surat edaran di atas, sehingga tidak ada kesalahan dalam mengikuti jadwal serdos 2022. 

Baca Juga:

Jadwal Serdos 2021 Sudah Rilis, Catat Tanggal Pentingnya!

Apa Saja Portofolio untuk Ajukan Serdos? Dosen Harus Tahu!

Ini Perbedaan Serdos NIDN dan NIDK

Dosen Muda, Yuk Kenali Kendala Serdos Sejak Dini!

Persiapan Matang Mengikuti Serdos 2022

Melalui pengumuman jadwal serdos 2022 yang dipaparkan di atas bisa diketahui gelombang pertama akan mulai dilakukan pengecekan persyaratan pada pertengahan bulan Juni. Tepatnya pada 16 Juni 2022 mendatang yang tentu tinggal menghitung hari lagi. 

Bagi dosen yang ingin mengikuti serdos tahun ini pastikan sudah memiliki persiapan matang. Apa saja persiapan yang harus dilakukan? Berikut beberapa diantaranya: 

1. Ikut TKBI dan TKDA

Syarat ikut serdos salah satunya adalah mendapatkan skor sesuai ketentuan passing grade untuk TKBI dan TKDA. Itupun dilakukan di lembaga terpercaya dan yang ditunjuk Kemendikbud. Jadi, jika belum ikut silahkan ikut dan jika belum passing grade silahkan diulang. 

2. Mengikuti PEKERTI dan AA

Dosen juga wajib memiliki sertifikat PEKERTI dan AA di penyelenggara yang ditunjuk Kemendikbud Ristek. Jika belum ikut segera saja ikut, karena 57 PT yang ditunjuk menjadi penyelenggara dua pelatihan tersebut. 

3. Menyiapkan PDD-UKTPT

Berikutnya adalah menyiapkan PDD-UKTPT yang dulunya disebut deskripsi diri. Bedanya, disini isinya bukan teks melainkan rekaman dalam melaksanakan Tri Dharma. 

Jadi, silahkan disiapkan dengan baik sesuai ketentuan dari proses perekaman sampai pengunggahan di media berbagi video. 

4. Update Data di SISTER

Dosen juga harus wajib mengupdate data di profil di SISTER karena proses serdos akan melibatkan seluruh informasi dan pelaporan BKD di akun SISTER masing-masing dosen. Pastikan sudah terupdate. 

5. Disiplin Melaporkan BKD

Dosen yang sudah memenuhi BKD adalah yang bisa mengikuti jadwal serdos 2022. Selain memenuhi, juga sudah mengirimkan LKD di akhir semester. Pastikan disiplin terkait BKD agar bisa ikut serdos tahun ini. 

6. Koordinasi dengan Operator Kampus

Persiapan berikutnya adalah selalu menjalin komunikasi untuk berkoordinasi dengan operator kampus. Sebab dalam serdos tentu membutuhkan beberapa data dari berbagai aplikasi untuk karir dosen. 

Operator kampus memiliki beberapa hak untuk mengakses maupun mengajukan perbaikan data. Selain itu operator juga akan selalu mengikuti pengumuman terbaru terkait serdos. Komunikasi dan koordinasi akan membantu persiapan serdos sebaik mungkin. 

7. Aktif di Grup Serdos

Informasi terkini bisa lebih mudah dan cepat didapatkan jika dosen bergabung sekaligus aktif di grup serdos. Yakni di Telegram dengan grup bernama Sertifikasi Dosen Nasional. 

Persiapan di atas akan membantu dosen menghadapi tiga tahapan serdos dengan baik. Sehingga bisa mendapatkan hasil lulus serdos. Jadi, silahkan dipersiapkan dari sekarang dan amati terus update jadwal serdos 2022 agar tidak ketinggalan informasi. 

Baca Juga:

8 Tips Mempersiapkan Serdos 2022

Jadwal Serdos 2021 Sudah Rilis, Catat Tanggal Pentingnya!

Apa Saja Portofolio untuk Ajukan Serdos? Dosen Harus Tahu!

Ini Perbedaan Serdos NIDN dan NIDK

Dosen Muda, Yuk Kenali Kendala Serdos Sejak Dini!

Salmaa

Long life learner.

Recent Posts

Cara Menyusun Artikel Jurnal dengan Prinsip Piramida Terbalik

Pada saat menyusun karya tulis ilmiah, apapun jenisnya, dijamin karya ini diharapkan bebas dari kesalahan.…

3 days ago

Time Table dan Manfaatnya dalam Melancarkan Penelitian

Pada saat melakukan penelitian, maka biasanya akan menyusun proposal penelitian terlebih dahulu. Salah satu bagian…

3 days ago

Syarat dan Prosedur Pengajuan Pindah Homebase Dosen

Dosen yang sudah berstatus sebagai dosen tetap, maka memiliki homebase. Jika hendak pindah homebase dosen,…

3 days ago

Scope Jurnal & Cek Dulu Agar Naskah Sesuai Jurnal Tujuan

Pada saat memilih jurnal untuk keperluan publikasi ilmiah, Anda perlu memperhatikan scope jurnal tersebut untuk…

3 days ago

6 Cara Mengecek DOI Jurnal, Pahami untuk Isian Publikasi

Memahami cara melihat DOI jurnal pada riwayat publikasi ilmiah yang dilakukan tentu penting. Terutama bagi…

3 days ago

Cara Mengecek Jurnal Nasional Tidak Terakreditasi, Pahami Sebelum Publikasi

Dosen di Indonesia diketahui memiliki kewajiban untuk melakukan publikasi ilmiah, termasuk publikasi di jurnal nasional…

4 days ago