fbpx

Terbitkan buku lebih cepat HANYA 1 BULAN? Dapatkan fasilitas VIP ini secara GRATIS! Klik di sini

Contoh Deskripsi Diri Serdos di Dokumen PDD-UKTPT Serdos Smart

Contoh Deskripsi Diri Serdos di Dokumen PDD-UKTPT Serdos Smart

Mencari contoh deskripsi diri serdos (sertifikasi dosen) tentu menjadi kebutuhan bagi siapa saja yang tahun ini akan mengikuti program tersebut. Serdos di tahun 2022 merupakan tahun kedua pelaksanaan Serdos Smart dari Kemendikbud Ristek. 

Setelah sebelumnya mulai dirilis, diperkenalkan, disosialisasikan, sekaligus dilaksanakan di tahun 2021. Dibanding serdos tahun-tahun sebelumnya, terdapat beberapa perbedaan di dalam serdos Smart tersebut. 

Salah satunya dari penyusunan deskripsi diri yang dulunya berbentuk teks sehingga para dosen cukup mengetiknya di media ketik seperti Ms Word. Kemudian di tahun 2021 dan di tahun ini, deskripsi diri dibuat dengan cara disampaikan secara lisan. 

Deskripsi Diri Serdos 

Sebelum mengetahui beberapa contoh deskripsi diri serdos, ada baiknya memahami dulu apa itu deskripsi diri. Deskripsi diri terdiri dari dua kata yakni kata “deskripsi” dan juga kata “diri” yang mengikutinya. 

Kata deskripsi memiliki arti memaparkan, menguraikan, atau menjelaskan. Sedangkan diri adalah dari kata diri sendiri. Jadi, deskripsi diri adalah proses memaparkan, menguraikan, maupun menjelaskan diri sendiri. 

Deskripsi diri serdos adalah deskripsi tentang diri sendiri yang disusun para dosen untuk menjelaskan apa saja yang telah dilaksanakan selama menjadi dosen. Pembuatan deskripsi diri ini juga sebagai upaya untuk memenuhi kewajiban saat mengikuti serdos. 

Deskripsi diri kemudian disusun dengan cara memaparkan berbagai inovasi maupun kreativitas dosen tersebut. Baik dalam melaksanakan pendidikan, penelitian, maupun pengabdian kepada masyarakat. 

Baru kemudian dokumen deskripsi diri ini dinilai sesuai dengan aturan yang berlaku. Hasil penilaian akan digabungkan dengan unsur penilaian lain di dalam serdos. Total nilai keseluruhan yang akan menentukan dosen lulus atau tidak lulus serdos. 

Baca Juga:

7 Tips Lolos Serdos bagi Dosen Pemula, Mudah Diterapkan!

Perubahan Jadwal Serdos Gelombang 3 2021

Panduan Serdos untuk Dosen DIKTIS

Serdos 2021 Siap Dilaksanakan, Simak Tahapannya!

Perubahan Bentuk Deskripsi Diri Serdos 

Ada banyak tempat seperti website yang bisa dituju untuk menemukan daftar contoh deskripsi diri serdos. Namun, ada satu hal yang harus digaris bawahi oleh para dosen. Yakni bentuk deskripsi diri yang tidak lagi berbentuk teks tertulis. 

Dilansir dari sejumlah sumber, dokumen deskripsi diri di dalam program serdos disusun dalam bentuk dokumen tertulis. Sehingga dosen bisa menyiapkan deskripsi diri di suatu perangkat maupun platform

Pada hari H pelaksanaan pembuatan contoh deskripsi diri serdos maka tinggal copy paste dari dokumen pribadi tadi menuju kolom yang disediakan di sistem serdos. Sistem ini berlaku dari tahun 2008 sampai tahun 2020. 

Lalu, di tahun 2021 kemarin Kemendikbud Ristek meluncurkan jargon Serdos Smart 2021 dan mengadakan sosialisasi ke seluruh perguruan tinggi di Indonesia. Lewat jargon baru ini dirilis pula mengenai sistem baru dan beberapa perubahan dalam pelaksanaan serdos. 

Mulai dari tahapan yang dibuat menjadi 3 tahapan yang di masing-masing ada beberapa poin yang perlu dilakukan oleh dosen. Kemudian perubahan paling mencolok adalah dari perubahan bentuk deskripsi diri. 

Serdos Smart merupakan momentum dimana contoh deskripsi diri serdos dari bentuk teks tertulis kemudian diubah menjadi bentuk video. Dosen kemudian menjelaskan deskripsi diri dari teks untuk disampaikan secara lisan, direkam, lalu diunggah ke platform berbagi video. 

Misalnya Youtube. Selain perbedaan bentuk, istilah yang digunakan juga berbeda. Terhitung sejak tahun 2021, deskripsi diri disebut sebagai PDD-UKTPT. 

Dokumen PDD-UKTPT tersebut tidak hanya berisi deskripsi diri dosen selaku pengajar, tapi juga menjelaskan kegiatan penelitian maupun publikasi yang menyertainya, dan kegiatan pengabdian kepada masyarakat. 

Jadi, di tahun 2022 proses serdos untuk contoh deskripsi diri serdos belum mengalami perubahan. Tahapan pembuatan deskripsi diri di dalam PDD-UKTPT adalah: 

  • Pertama, dosen perlu menyusun deskripsi diri secara tertulis. 
  • Kedua, merekam saat menjelaskan deskripsi tersebut. 
  • Ketiga diunggah ke platform berbagi video. Paling umum dikenal adalah di platform Youtube. 

Sehingga tim penilai serdos bisa melacak, memeriksa, dan menilai video deskripsi diri tersebut. Dosen yang bersangkutan cukup mencantumkan link rekaman deskripsi diri tadi pada kolom yang tersedia di sistem.

Baca Juga:

Jadwal Serdos 2021 Sudah Rilis, Catat Tanggal Pentingnya!

Apa Saja Portofolio untuk Ajukan Serdos? Dosen Harus Tahu!

Ini Perbedaan Serdos NIDN dan NIDK

Dosen Muda, Yuk Kenali Kendala Serdos Sejak Dini!

Contoh Deskripsi Diri Serdos 

Meskipun bentuk contoh deskripsi diri serdos berubah dari teks ke bentuk video, namun jika dilihat dari segi isi pada dasarnya sama. Berikut contohnya: 

1. Contoh Deskripsi Diri Bentuk Teks 

Berikut adalah contoh deskripsi diri serdos untuk kegiatan pengajaran, sebab di PDD-UKTPT deskripsi diri juga mencakup kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. 

Assalamualaikum Wr Wb. 

Puji syukur atas kehadirat Tuhan YME sehingga kita semua diberikan nikmat kesehatan untuk tetap bisa berkarya. Perkenalkan nama saya X dari Universitas Y Fakultas Keguruan dan Pendidikan, Program Studi Pendidikan Matematika. 

Penetapan saya sebagai dosen tetap di Universitas Y sesuai dengan SK nomor XXX (silahkan dijelaskan sesuai kondisi di lapangan). SK tersebut dirilis pada 3 Mei 2018 dan mengangkat saya menjadi dosen tetap sampai sekarang. 

Saya mengajar untuk mata kuliah Pengetahuan Lingkungan. Pelaksanaan yang saya lakukan. Pertemuan pertama: Melaksanakan sistem kontrak perkuliahan yang menjelaskan garis-garis besar mata perkuliahan sesuai RPS yang saya buat. 

Metode pembelajaran dan media pembelajaran disesuaikan dengan materi, saat ini saya menggunakan Power Point dan diterapkan memakai metode Blended Learning. Selain memakai Power Point saya juga menggunakan media tambahan seperti video di Youtube yang masih berhubungan. 

Selain itu saya juga menggunakan modul untuk menjelaskan materi perkuliahan yang saya sampaikan kepada mahasiswa. Selama pengajaran saya juga menggunakan sejumlah aplikasi, pertama WhatsApp yang saya fungsikan sebagai media sharing dengan mahasiswa. 

Sehingga mahasiswa bisa berkonsultasi dan bertanya. Kemudian, menggunakan aplikasi Zoom untuk perkuliahan online saat melaksanakan kegiatan kuliah online. Hal ini berlangsung selama pandemi karena kondisi yang tidak memungkinkan perkuliahan dilakukan secara tatap muka. 

Aplikasi lain yang saya gunakan adalah aplikasi e-Kampus yang saya manfaatkan untuk membagikan tugas kepada seluruh mahasiswa. Sehingga hasil tugas ini menjadi bahan evaluasi dari hasil perkuliahan yang sudah dilaksanakan. 

Dengan demikian saya bisa mendorong semangat belajar mahasiswa dengan menggunakan banyak media. Sehingga mahasiswa memiliki tingkat pemahaman yang baik dan mampu memperoleh nilai ujian yang memuaskan. 

Sekian, terima kasih. 

Wassalamualaikum Wr. Wb. 

2. Contoh Deskripsi Diri Bentuk Video 

Point pertama di atas merupakan contoh deskripsi diri serdos dalam bentuk teks tertulis. Namun yang digunakan dalam serdos bukan lagi dalam bentuk teks melainkan direkam dan disampaikan secara lisan. 

Sedikit mempermudah dosen dalam menyampaikan deskripsi diri secara lisan, maka bisa menyusun teks tersebut. Bisa dihafalkan maupun disampaikan ulang dengan bahasa yang lebih baik saat proses perekaman dilakukan. 

Adapun contoh dalam bentuk video adalah contoh deskripsi diri pengajaran dari salah satu dosen di Universitas Tompotika Luwuk FKIP Pendidikan Matematika. Yakni dosen Danti Yuliarsi Saadjad, M.Pd.  Videonya ada di laman berikut ini

Oleh Bu Danti, video deskripsi diri direkam dan di edit menggunakan aplikasi KineMaster seperti yang tampak dalam video tersebut. Kemudian diunggah melalui Youtube dengan durasi 7.50 menit. 

Khusus untuk deskripsi diri pengajaran di PDD-UKTPT, video yang dibuat maksimal berdurasi 30 menit dan bisa kurang. Ketentuannya adalah berisi penjelasan mengenai salah satu mata kuliah yang diampu selama mengajar sebagai dosen. 

Mencakup DIA (delivery, interaction, assessment). Yakni dimulai dari deskripsi mata kuliah, kemampuan yang diharapkan, materi pembelajaran, sistem pembelajaran (mode perkuliahan), metode pembelajaran, interaksi antara DYS dan mahasiswa, sampai sistem penilaian mata kuliah (teknik dan indikator) sesuai dengan RPS. 

Selain video berdurasi maksimal 30 menit terkait kegiatan pengajaran. Dokumen PDD-UKTPT juga berisi Penelitian dan Publikasi Karya Ilmiah yang mewajibkan dosen membuat 2 jenis dokumen. Pertama narasi pelaksanaan penelitian dan dokumen kedua bukti pelaksanaan dan publikasi hasil penelitian. 

Ketiga, di dalam PDD-UKTP dosen juga wajib membuat poin pengabdian kepada masyarakat. Pada bagian ini juga ada kewajiban membuat 2 dokumen, pertama narasi tentang pelaksanaannya berbentuk teks. Kedua, bukti pengabdian kepada masyarakat yang diunggah di SISTER. 

Pastikan sudah mempersiapkan semua isi dokumen PDD-UKTPT yang dijelaskan di atas. Sehingga saat hari H ada kewajiban mengunggah dan melampirkan seluruh dokumen, semua sudah siap. 

Jika bingung silahkan mencari lebih banyak contoh deskripsi diri serdos sekaligus berkonsultasi dengan pihak kampus. Yakni pihak yang memang diberi amanah untuk membantu para dosen mengikuti serdos.

Baca Juga:

8 Tips Mempersiapkan Serdos 2022

Jadwal Serdos 2021 Sudah Rilis, Catat Tanggal Pentingnya!

Apa Saja Portofolio untuk Ajukan Serdos? Dosen Harus Tahu!

Ini Perbedaan Serdos NIDN dan NIDK

Dosen Muda, Yuk Kenali Kendala Serdos Sejak Dini!

Di tag :