fbpx

Terbitkan buku lebih cepat HANYA 1 BULAN? Dapatkan fasilitas VIP ini secara GRATIS! Klik di sini

Cara Membuat Roadmap Penelitian dan Contohnya

Cara Membuat Roadmap Penelitian

Salah satu aktivitas tri dharma yang paling banyak dibahas di kalangan dosen adalah penelitian yang diikuti cara membuat roadmap penelitian. Kenapa? Sebab kegiatan penelitian melibatkan banyak aspek dan pihak, serta dibutuhkan persiapan yang baik. 

Selain itu, pemerintah sendiri serin mendorong kegiatan penelitian dengan menyelenggarakan berbagai program hibah. Tujuan adanya program hibah penelitian adalah untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas publikasi ilmiah yang mendorong perkembangan IPTEK. 

Sayangnya, tidak semua kegiatan penelitian bisa berjalan lancar dan mencapai hasil maupun luaran sesuai harapan. Meminimalkan risiko tersebut, maka ada baiknya para dosen menyusun dulu roadmap penelitian. 

Apa itu Roadmap Penelitian?

Sebelum mengetahui tata cara membuat roadmap penelitian maka pahami dulu penegrtian roadmap penelitian. Roadmap penelitian terdiri dari dua kata dengan makna berbeda, yakni kata “roadmap” dan disusul kata “penelitian”. 

Secara etimologi, kata roadmap berasal dari bahasa Inggris yang jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia maka menjadi peta panduan. Dalam KBBI, peta panduan artinya rencana terperinci untuk mencapai tujuan tertentu. Sementara itu, penelitian adalah kegiatan pengumpulan, pengolahan, analisis, dan penyajian data yang dilakukan secara sistematis dan objektif untuk memecahkan suatu persoalan atau menguji suatu hipotesis untuk mengembangkan prinsip-prinsip umum.

Jadi, roadmap penelitian adalah rencana terperinci dalam melaksanakan kegiatan penelitian. Roadmap penelitian juga didefinisikan sebagai sebuah dokumen yang menyajikan rencana kerja secara terperinci melaksanakan kegiatan penelitian dalam kurun waktu tertentu. 

Apakah dosen wajib menyusun roadmap penelitian? Pahami tujuan dan manfaat membuat roadmap penelitian bagi dosen, karena roadmap penelitian juga berkaitan dengan prioritas institusi dan kolaborasi.

Kegiatan penelitian tentunya bisa berjalan selama beberapa bulan sampai beberapa tahun. Dosen diharapkan memahami cara membuat roadmap penelitian untuk menjaga konsistensi dan agar dosen memiliki peta jalan harus melakukan apa saja selama penelitian berjalan.

Selain itu, penelitian diharapkan selesai tepat waktu dan mencapai luaran sesuai dengan target di awal kegiatan karena adanya roadmap penelitian. Hasil penelitian bisa segera dipublikasikan dan membantu dosen memberi kontribusi langsung dalam pengembangan IPTEK di Indonesia dan di dunia.

Dosen juga harus mengacu beberapa prinsip dasar dalam menyusun roadmap penelitian berikut ini:

  1. Susunan roadmap penelitian harus jelas, singkat, padat, dan juga bisa dengan mudah dipahami karena nantinya akan dipraktekkan. 
  2. Menggunakan format tertentu. 
  3. Isi roadmap penelitian bisa dilaksanakan, maka penting sekali untuk realistis dan menganalisis kebutuhan dan ketersediaan alat dalam melaksanakan penelitian. 
  4. Terukur, khususnya untuk aspek program, kegiatan, target, waktu, dan outcomes atau luaran penelitian. 
  5. Adjustable, artinya sebuah roadmap penelitian harus dapat mengakomodasi umpan balik dan perbaikan perbaikan yang diperlukan. 
  6. Terinci, artinya isi roadmap penelitian harus harus menjelaskan rincian dari pelaksanaan kegiatan dan hasil yang diharapkan. 
  7. Merupakan kesepakatan bersama dari semua pihak yang terlibat dalam pelaksanaan penelitian. 

Cara Membuat Roadmap Penelitian

Lalu, bagaimana cara membuat roadmap penelitian yang baik? Setiap dosen tentunya bisa menyusun roadmap penelitian sendiri karena memang setiap dosen memiliki karakter tersendiri dalam melaksanakan kegiatan penelitian. Penelitian/riset menjadi salah satu kunci sukses seorang dosen, selain publikasi. Dapatkan kiat mengembangkan riset agar penelitian semakin maksimal dan mendukung karir Anda kedepan.

Namun, secara umum ada beberapa cara yang bisa membantu dosen untuk lebih mudah dalam menyusun roadmap penelitian. Kemudian penerapanya juga menjadi lebih mudah. Berikut detail cara membuat roadmap penelitian:

1. Melakukan Orientasi 

Cara yang pertama membuat roadmap penelitian adalah melakukan orientasi terhadap bidang keilmuan yang selama ini ditekuni. Artinya, dosen melakukan analisis mengenai bidang keilmuan tersebut dan mencari tahu apa saja yang bisa digarap menjadi penelitian. 

Sebagai contoh adalah ketika seorang dosen bahasa Inggris yang kemudian melakukan orientasi mengenai kondisi pendidikan bahasa Inggris di Indonesia. Sehingga bisa tahu bagaimana sistemnya, ada tidaknya kekurangan, masalah, dan lainnya. Melalui tahap orientasi, para dosen akan menemukan berbagai topik penelitian yang dirasa menarik dan sesuai dengan kepakarannya. Sehingga dosen tidak keluar dari bidang keilmuan saat melaksanakan kegiatan penelitian. 

2. Melakukan Eksplorasi 

Cara menyusun roadmap penelitian yang kedua adalah melakukan eksplorasi atau dosen akan mencari tahu seberapa luas cakupan bidang keilmuan yang ditekuni. 

Sebagai contoh, saat dosen bahasa Inggris masuk ke fakultas Ekonomi dan Bisnis. Maka harus melakukan eksplorasi terhadap cakupan pemakaian bahasa Inggris di ilmu ekonomi dan bisnis tersebut. Sehingga menemukan hubungan antara keduanya. 

3. Melakukan Inisiasi dan Inovasi 

Tahap berikutnya dalam pembuatan atau penyusunan roadmap penelitian adalah melakukan inisiasi disusul melakukan inovasi. Inisiasi disini adalah tahap dimana paham ada suatu topik yang tepat untuk diteliti. Baru kemudian dosen menyusun proposal penelitian yang nantinya akan diusulkan ke pihak kampus maupun pihak penyelenggara program hibah. Ide atau topik penelitian juga bisa berisi inovasi. 

Inovasi dalam artian mencari hal baru di dalam topik tersebut untuk menemukan hasil atau temuan baru juga. Sehingga penelitian memiliki novelty dan membantu menyempurnakan kekurangan penelitian sebelumnya. 

4. Mengaplikasikan 

Cara membuat roadmap penelitian selanjutnya adalah mengaplikasikan hasil atau rancangan inovasi di tahap berikutnya, yaitu menerapkan beberapa rencana kegiatan yang berhubungan dengan pelaksanaan tri dharma. 

Proses aplikasi ini sudah masuk ke tahap proses penelitian dengan menerapkan langsung inovasi yang sudah dicetuskan di tahap berikutnya. Sehingga bisa diketahui dampak dari inovasi tersebut, apakah baik atau sebaliknya. 

5. Mengevaluasi 

Tahap selanjutnya adalah melakukan kegiatan evaluasi terhadap inovasi yang menjadi ide penelitian. Usai diaplikasikan, maka akan terlihat dampaknya bagaimana. Jika cenderung positif maka bisa berlega hati. 

Sebaliknya, jika dampak atau hasil penerapan inovasi ini kurang baik maka penting untuk melakukan evaluasi. Sehingga bisa diketahui dimana letak masalah, kekurangan, dan sejenisnya yang kemudian bisa segera diperbaiki. 

6. Memodifikasi 

Tahapan terakhir yang harus dilakukan dosen dalam menyusun roadmap penelitian adalah melakukan modifikasi, yakni tahap dimana dosen akan menemukan gap di dalam inovasi penelitian. Gap ini kemudian dibenahi agar tidak lagi ditemukan adanya gap. 

Tujuan dari proses modifikasi adalah agar inovasi dari kegiatan penelitian bisa diterapkan, bermanfaat, dan mendorong adanya pengembangan penelitian lanjutan sehingga tahap ini penting dalam proses menyusun roadmap penelitian. 

Contoh Roadmap Penelitian Menuju Kepakaran

Membantu lebih memahami lagi mengenai pengertian dan tata cara membuat roadmap penelitian. Maka berikut adalah contoh roadmap penelitian yang bisa dijadikan referensi: 

  1. Tahun 2023, proses identifikasi masalah-masalah terkait pembelajaran bahasa Inggris bagi pemula. 
  2. Tahun 2023-2024, proses pengembangan strategi atau mungkin sumber belajar dan media belajar untuk mengatasi masalah dalam pembelajaran bahasa Inggris bagi pemula. 
  3. Tahun 2025, proses penerapan atau aplikasi dari strategi maupun media pembelajaran inovasi yang diharapkan bisa membantu mengatasi masalah dalam pembelajaran bahasa Inggris bagi pemula. 
  4. Tahun 2026, proses penerapan atau aplikasi dari strategi maupun media pembelajaran inovasi yang mengatasi permasalahan dalam pembelajaran bahasa Inggris dan diterapkan untuk ruang lingkup lebih luas. Misalnya, penerapan awalnya di lingkungan satu fakultas, kemudian diterapkan di fakultas lain, keluar dari lingkungan internal kampus, dan seterusnya. 

Melalui penjelasan tersebut tentunya bisa dipahami apa saja tahapan dan bagaimana cara membuat roadmap penelitian. Adapun tahapan dan contoh yang dijelaskan tentu hanya bisa dijadikan referensi. Selebihnya dosen bisa mengembangkan sendiri dan bahkan menyusun roadmap sesuai kondisi dan kebutuhan. 

Persiapkan rencana karir Anda agar kenaikan jabfung Anda lancar dan tidak tertinggal. Artikel ini akan membantu Anda: