Informasi

57 Dosen Berbagai Institusi Ikuti Workshop Bimtek Kesehatan

Yogyakarta – 57 dosen yang berasal dari berbagai institusi di Tanah Air mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) bidang kesehatan: Penanganan Kanker Berbasis Precision Medicine. Bimtek Kesehatan ini berlangsung selama tiga hari di Yogyakarta, diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Sumber Daya Iptek dan Dikti, Kemenristekdikti bekerja sama dengan Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada (UGM) dan University of Nottingham.

Bimtek kesehatan tersebut mendatangkan langsung pakar-pakar precision medicine dari University of Nottingham, yaitu Prof. Mohammad Ilyas, DPhil, FRCPath dan Dr. Abhik Mukerjee, FRCPath. Sementara untuk narasumber dalam negeri diisi oleh sejumlah akademisi yang berasal dari UGM dan Universitas Indonesia (UI).

Dr. Bagus Muljadi, Assistant Professor dari University of Nottingham, sekaligus Director Indonesia Doctoral Partnership Program (IDTP) dalam pembukaan kegiatan menyampaikan bahwa kegiatan Bimtek kesehatan ini adalah bentuk nyata kerja sama yang dibangun antara Kemenristekdikti dengan University of Nottingham. Ke depan, ia berharap, kegiatan ilmiah serupa serta diskusi-diskusi lainnya dapat lebih banyak terjalin. Sehingga bisa meningkatkan kolaborasi Indonesia-Inggris yang dibangun dan dibina selama ini.

Hal serupa juga diungkapkan oleh Direktur Karier dan Kompetensi, Kemenristekdikti, Prof. Bunyamin Maftuh. Ia mengungkapkan, selain Bimtek, masih banyak program-program lain yang bisa dimanfaatkan oleh dosen Indonesia dalam upaya peningkatan kompetensinya.

”Salah satu yang menjadi prioritas adalah peningkatan kompetensi dosen di bidang kesehatan. Para peserta yang hadir di sini pun melalui seleksi yang ketat lantaran banyaknya peminat yang ingin mengikuti. Maka dari itu, saya berharap setelah kegiatan ini para peserta dapat berbagi ilmu pada rekan-rekannya di universitas,” ujar Prof. Bunyamin.

Lebih lanjut, kegiatan Bimtek Kesehatan ini juga akan dikaitkan dengan isu jaminan kesehatan. Wakil Dekan FK UGM, Gandes Retno Rahayu, M.Med.Ed., Ph.D., menambahkan, ilmu penanganan kanker ini menjadi penting, terlebih perlu dikaitkan dengan jaminan kesehatan. Sehingga, selain riset, kerja sama yang harus dibangun adalah pada tahap terapi.

”Bimtek penanganan kanker berbasis precision medicine ini adalah sebuah terobosan karena diagnosis ini penting. Diagnosis yang cepat dan akurat untuk penanganan pasien. Saya harap nantinya bisa mengarah pula sampai ke arah terapi,” tandasnya.

Redaksi

Redaksi

Recent Posts

#JanganJadiDosen, Ikuti atau Abaikan? Ini Penjelasan Dosen Bina Nusantara University

Tahun 2024 lalu, profesi dosen di Indonesia santer menjadi bahan perbincangan warganet. Apalagi setelah #JanganJadiDosen…

2 days ago

5 Tahap Pengajuan Proposal Hibah Penelitian dan Pengabdian 2025

ⓘ Artikel telah disesuaikan dengan Sosialisasi Panduan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Batch I Para…

3 days ago

Tujuan Penelitian dan Cara Mencantukannya dalam Proposal Hibah

ⓘ Artikel telah disesuaikan dengan Buku Panduan Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat 2025 Bagi para…

3 days ago

Pendekatan Pemecahan Masalah dan Contoh Penulisan dalam Proposal Hibah

ⓘ Artikel telah disesuaikan dengan Buku Panduan Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat 2025 Salah satu…

3 days ago

Cara Menentukan Urgensi Penelitian dalam Proposal Hibah

ⓘ Artikel telah disesuaikan dengan Buku Panduan Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat 2025 Pada saat…

3 days ago

Faktor Penyebab Gagal LPDP dan Cara Mengatasinya

Saat ini, Anda sedang atau berencana mengikuti pendaftaran beasiswa LPDP? Jika iya, jangan sampai Anda…

3 days ago